fraksipan.id – Anggota Komisi V DPR RI dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Muhammad Syauqie, meninjau langsung progres pembangunan Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kota Palangka Raya, Senin (22/12/2025). Kunjungan ini dilakukan dalam rangka menjalankan fungsi pengawasan DPR RI terhadap pelaksanaan pembangunan infrastruktur yang didanai oleh negara.
Dalam peninjauan tersebut, Muhammad Syauqie melihat secara langsung kondisi pekerjaan di lapangan serta memastikan pembangunan fasilitas berjalan sesuai perencanaan dan ketentuan teknis yang telah ditetapkan. Legislator asal Kalimantan Tengah ini menekankan pentingnya kualitas pekerjaan agar fasilitas yang dibangun benar-benar memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
“Peninjauan ini merupakan bagian dari tugas pengawasan kami di Komisi V DPR RI untuk memastikan pelaksanaan pembangunan infrastruktur berjalan sesuai rencana, tepat waktu, dan memenuhi standar kualitas,” ujar Muhammad Syauqie.
Menurutnya, keberadaan Dapur SPPG memiliki peran strategis dalam mendukung pemenuhan gizi masyarakat, sehingga proses pembangunannya harus dilakukan secara serius dan profesional. Ia juga mengingatkan seluruh pihak yang terlibat agar memperhatikan mutu bangunan serta keberlanjutan pemanfaatan fasilitas tersebut di masa mendatang.
“Kami berharap fasilitas ini nantinya dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat dan benar-benar mendukung program peningkatan kualitas gizi, khususnya di Kota Palangka Raya,” tambahnya.
Melalui pengawasan langsung di lapangan, Muhammad Syauqie menilai langkah ini penting untuk memastikan setiap tahapan pembangunan berjalan sesuai tujuan, sekaligus mencegah potensi penyimpangan dalam pelaksanaannya. Kehadiran anggota Fraksi PAN DPR RI ini juga menjadi bentuk komitmen dalam mengawal program-program pembangunan yang menyentuh langsung kebutuhan dasar masyarakat.