fraksipan.com - Anggota DPR RI Fraksi PAN, Edison Sitorus, dengan tegas menolak rencana relokasi warga dari kawasan Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) di Riau. Menurutnya, kebijakan tersebut berpotensi melanggar hak asasi manusia (HAM) dan tidak berpihak pada kesejahteraan rakyat.
Dalam rapat dengar pendapat (RDP) Komisi XIII DPR RI bersama masyarakat terdampak, Komnas HAM, LPSK, Kementerian HAM, serta mahasiswa, Edison Sitorus menyampaikan bahwa solusi relokasi tidak bisa dilakukan sembarangan. Ia menekankan pentingnya mempertimbangkan keberlangsungan hidup masyarakat sebelum mengambil keputusan.
“Kalau memang ada relokasi, jangan ke tanah kosong yang tidak menghasilkan. Relokasi sebaiknya diarahkan ke lahan negara seperti PTPN yang sudah berproduksi dan bisa memberikan penghasilan bagi masyarakat,” ujar Edison Sitorus.
Lebih lanjut, Edison juga menegaskan bahwa manusia harus lebih diutamakan daripada hutan, sehingga tata ruang kawasan Taman Nasional Tesso Nilo perlu ditinjau ulang agar masyarakat tidak terus menjadi korban kebijakan yang tidak manusiawi.
Bagaimana pendapat Anda tentang sikap Edison Sitorus dari Fraksi PAN yang menolak relokasi warga Tesso Nilo ini? Silakan tinggalkan komentar Anda di bawah untuk ikut berdiskusi!